MAJALAH HATI BERIMAN "MAJALAH BERITA WARGA KOTA SALATIGA"

30 Juli 2007

Pengobatan Gratis Kecamatan Sidomukti Salatiga Hati beriman



Pengobatan gratis baru-baru ini mengadakan Kecatan Sidomukti. Bhakti sosial terselenggara atas kerja sama yang dijalin Kecamatan Sidomukti dengan PKPU (Pos Keadilan Peduli Umat) Jawa Tengah serta Telkomsel. Kegiatan berlangsung di Halaman Kecamatan Sidomukti pada tanggal 19 Juni 2007 jam 09.00 sampai selesai.

Target dari pengobatan gratis tersebut adalah warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Sidomukti dan sekitarnya. “saya bersyukur karena bisa membantu masyarakat dalam hal pengobatan gratis kepada masyarakat” ucap Kepala Kecamatan Nunuk Dartini. Kegiatan tersebut berlangsung lancar dan mendapat tanggapan hangat dari masyarakat, terlihat dari peserta pengobatan yang cukup banyak terutama orang tua (lanjut usia).

Untuk mengisi waktu luang (tunggu) panitia juga menyuguhkan hiburan solo organ. Telkomsel juga memberikan hadiah dorprize bagi peserta yang membeli voucer. “harapan saya dengan adanya pengobatan gratis ini adalah: masyarakat memperoleh pelayanan kesehatan gratis sehingga derajat kesehatan meningkat meskipun dari Dinas Kesehatan juga kerap mengadakan hal serupa serta masyarakat yang tidak mampu juga terhibur dan lebih memiliki Kota kita tercinta. Tidak mustahil nantinya akan ada program lain yang tertuju kepada warga kami yang kurang mampu. Segala terobosan akan kami lakukan untuk meningkatkan kesejahteraan warga” tegas Nunuk.(lux)

Tidak ada komentar:

 
template : Copyright @ 2010 HUMAS SETDA KOTA SALATIGA. All rights reserved  |    by : boedy's